Ibu nifas adalah ibu yang baru saja melalui proses persalinan, periode yang penuh dengan tantangan, perubahan fisik dan emosi. Masa nifas merupakan fase kritis yang membutuhkan perhatian dan asuhan khusus untuk memastikan kesejahteraan ibu dan bayinya. Penting bagi para bidan dan tenaga kesehatan lainnya untuk memahami seluk-beluk asuhan pada periode ini dengan baik.
Buku ajar ini disusun dengan harapan dapat memenuhi kebutuhan informasi, wawasan, dan keterampilan bagi para pendidik, mahasiswa, serta praktisi kebidanan dalam memberikan pelayanan prima kepada ibu nifas. Dengan penjelasan yang sistematis, dilengkapi ilustrasi dan studi kasus, kami berusaha agar materi yang disajikan mudah dipahami dan diaplikasikan dalam praktek sehari-hari.
Ulasan
Belum ada ulasan.